Letting Go dari JIS, Konser DAY6 Resmi Pindah ke GBK Madya!

SODACAN – Mecima Pro (MCP), promotor konser DAY6, resmi mengumumkan perubahan venue konser dari Jakarta International Stadium (JIS) ke Gelora Bung Karno (GBK) Madya pada Jumat, (25/03/2025). Pengumuman ini disampaikan melalui akun media sosial Mecima. 

 

(Pernyataan resmi dari pihak Mecimapro terkait pergantian venue melalui akun X)

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) mengeluarkan surat resmi kepada Mecima terkait perubahan venue konser DAY6. Dalam surat yang kemudian diunggah oleh Mecima di media sosial itu, Jakpro menjelaskan bahwa pemindahan venue dilakukan karena bentrok dengan pertandingan Liga 1 Indonesia antara Persija Jakarta dan Semen Padang FC pada 27 April 2025. Selain itu, mereka juga menyebutkan bahwa proses persiapan konser yang membutuhkan waktu panjang, dari 24 April hingga 2 Mei 2025, turut menjadi pertimbangan.

 

Dengan perubahan venue ini, beberapa kategori tempat duduk mengalami penyesuaian. Penonton dengan tiket kategori Yellow, Green, dan Gray yang sebelumnya berada di area tribun kini dipindahkan ke area Festival (standing). Sementara itu, pemilik tiket kategori Blue dan Purple akan mendapatkan area tribun di sisi kiri dan kanan panggung. Sayangnya, Mecima tidak menyediakan opsi refund, melainkan hanya pilihan untuk upgrade ke section lain.

 

Keputusan mendadak ini memicu berbagai reaksi dari My Day, sebutan fans DAY6. Beberapa di antaranya menyampaikan kekecewaan karena perubahan dilakukan secara tiba-tiba, sementara yang lain berharap Mecima memberikan opsi refund karena merasa sangat downgrade dari venue yang dijanjikan di awal.

 

Hingga berita ini diturunkan, Mecima belum memberikan permintaan maaf kepada My Day yang merasa dirugikan. Alih-alih meminta maaf, Mecima seakan “mengancam” My Day untuk berhati-hati dan tidak terprovokasi oleh informasi yang tidak benar dan akan mengambil langkah hukum jika hal tersebut terjadi. 

 

Saat ini, My Day masih ramai menyuarakan protes di media sosial, menuntut Mecima bertanggung jawab atas informasi yang dianggap menyesatkan. Sebelumnya, Mecima mengklaim konser ini sebagai ‘Encore‘ dan ‘First Stadium Concert‘, namun kenyataannya konser Encore akan berlangsung di Seoul, sementara venue di Jakarta justru mengalami downgrade dari stadion ke arena yang lebih kecil. Hingga berita ini diturunkan, JYP Entertainment belum memberikan tanggapan terkait kebijakan promotor dan reaksi para penggemar.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *